Setitik Terik

 Aku berjalan, di atas padang

pasir. Panas. Tak ada air, bahkan

angin terasa hangat menerpa

tubuhku. Terik. Badanku seperti

tak bisa bertahan lebih lama.

Bekal sebotol air dari Ibu sudah

lama mengering. Terbakar.

Lambat, aku tak bisa berdiri lagi.


"Tuhan, jika padang pasir yang

panas, terik, dan seperti membakar.

Itu membuatku tersiksa. Bagaimana

jiwa yang lemah dan gampang

tergoda menghadapi nantinya.

Bersenang di dunia, tanpa siksa.

Bagaimana jiwa yang lemah dan

gampang tergoda, menghadapinya?"

Komentar

Postingan Populer